Belajar Berpuisi

5 Desember 2009



A
da beberapa teknik tertentu untuk dapat menghasilkan tulisan yang baik, bermanfaat, dan enak dibaca, tak terkecuali menulis puisi. Berikut teknik menulis puisi secara umum.
  1. Menentukan Jenis Tulisan
    Hal ini perlu dilakukan lebih dahulu karena akan berpengaruh pada hal-hal yang perlu diperhatikan selanjutnya dalam teknik menulis. Untuk menulis cerita anak, tentu tekniknya akan berbeda dengan menulis puisi, menulis renungan, atau menulis kesaksian.
  2. Memertimbangkan Pembaca

    Ingatlah para pembaca Anda. Hal ini adalah salah satu metode agar tulisan Anda dibaca oleh pembaca. Berikan sesuatu yang mereka butuhkan, yang mendidik, memberi informasi, maupun yang menghibur mereka.
  3. Berorientasi pada Publikasi

    Jangan lupakan yang satu ini. Selain memertimbangkan pembaca, berorientasi pada publikasi akan menolong Anda untuk menghasilkan tulisan yang bagus. Anda juga dapat mempelajari tulisan seperti apa yang diinginkan suatu media tertentu jika Anda tahu ke mana tulisan Anda akan dipublikasikan.
  4. Menentukan Tema dan Mencari Ide Tulisan

    Dari tema yang sudah Anda tentukan, munculkan ide-ide yang baru dan menarik. Untuk menunjang ide-ide Anda, lakukan persiapan-persiapan bahan, bahkan riset sehingga tulisan Anda semakin akurat.
  5. Mengembangkan Ide
    Jika tema dan ide sudah ditentukan, teknik selanjutnya adalah mengembangkannya. Ide tidak akan menjadi sebuah tulisan jika Anda tidak mengembangkannya. Kembangkan ide Anda dalam kalimat-kalimat sehingga dapat dipahami oleh pembaca.
  6. Memerhatikan Unsur-Unsur Tulisan
    Dalam mengembangkan ide, perlu diperhatikan pula unsur-unsur tulisan. Pakailah kata dan kalimat yang efektif. Sehingga pembaca tidak akan bingung dengan pemaparan ide Anda. Namun, unsur tulisan ini juga perlu memerhatikan jenis tulisan yang akan Anda buat. Dalam menulis puisi, tentunya Anda tidak perlu bingung apakah kalimat Anda efektif atau tidak.
  7. Menciptakan Gaya Tulisan
    Buatlah gaya Anda sendiri. Jangan meniru gaya tulisan orang lain. Hal ini memang tidak mudah bagi pemula, apalagi kalau Anda memunyai penulis yang Anda idolakan. Biasanya gaya menulis Anda akan terpengaruh olehnya. Namun jangan putus asa, dengan latihan terus-menerus, akhirnya Anda bisa menciptakan gaya Anda sendiri.
  8. Menguasai EyD
    Meskipun ada seorang editor yang akan mengedit tulisan Anda, seorang penulis sebaiknya juga menguasai ejaan yang disempurnakan dengan baik. Bagaimana memakai tanda baca, memakai kata dan kalimat baku, menggunakan awalan maupun kata depan, dan lain sebagainya, lebih baik dikuasai karena hal tersebut akan menunjang tulisan Anda nantinya.
  9. Melakukan Swasunting
    Editing bukan semata-mata tugas editor. Penulis yang baik juga melakukan tugas editing untuk tulisannya sendiri. Setelah Anda menyelesaikan tulisan Anda, lakukan swasunting untuk memerbaiki tata bahasa kalimat dalam tulisan Anda. Swasunting ini tidak hanya berlaku bagi pemula, semua penulis hendaknya melakukannya.

Kunci dari cara menulis di atas adalah berlatih menulis terus-menerus. Karena keterampilan menulis tidak dapat diperoleh secara instan, namun memerlukan latihan dan ketekunan yang akan mengantarkan Anda menjadi seorang penulis yang andal. Selamat menulis.

[diambil dari pelitaku.sabda.org dan beberapa sumber]

Photobucket
Postingan ini dilengkapi fasilitas pengaturan jenis dan ukuran font.
Pilih dan atur sesuai selera agar nyaman di mata. Terima Kasih.

27 komentar :

  1. Ternyata mister bisa juga membuat puisi... MIxing antara sastra dan matematika ternyata dapat menghasilkan puisi cinta yg penuh makna...
    Sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlewati.. *ra nyambung, biarin*

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah... dapet lagi ilmu dari sini...
    Pak Mars ini kunjungan perdana saya di blogspotnya Pak Mars...

    BalasHapus
  3. belajar berpuisi melatih intuisi kita untuk berkarya

    BalasHapus
  4. ane coba berkayra juga ah/.... lam kenal gan

    BalasHapus
  5. Berpuisi adalah hidupku tanpa berpuisi aku tak' akan hidup sepertimu!!!



    Aku ingin belajar berpuisi

    BalasHapus
  6. I dislike spammer and never want to creat spam myself.

    BalasHapus
  7. Thanks for sharing such a good information, Brilliant concept to encourage products it will be very helpful for everyone.

    BalasHapus
  8. Thanks for sharing such a flawless information. All the point are described very well. I think it will help me a lot.

    BalasHapus
  9. You have an enormous blog. I am pleasurable to be recognizable with this. Thanks for giving out of such enormous news.

    BalasHapus
  10. komentar akhir tahun 2009 :d utk menyambut tahun baru

    ---
    wah mantabs tipsnya, biasanya aku nggak seberapa memperhatikan kriteria tsb. Yah ngalir aja apa yg ada dalam pikiran

    BalasHapus
  11. Thanks untuk Tips nya

    BalasHapus
  12. That's really a great info buddy. Its very informative for me. I didn't know about these facts. Thanks for sharing such a nice info.

    BalasHapus
  13. I can't understand the post since it is in the strange language. I would like to request the blog administrator to post the English Translated version of this post.

    BalasHapus
  14. Well replica if you wana change its language than there is an translator option for you. You should go for google translator. I hope it 'll definitely work for you.

    BalasHapus
  15. Kadang EYD bisa diabaikan tergantung yang diawal tadi (target pembaca) :D

    BalasHapus
  16. Wah klu saya gak terbiasa dengan puisi :D

    BalasHapus
  17. Ingin mengikuti bimbel stan online, yuk kunjungi gerai resmi stanbrain.

    BalasHapus
  18. Tekniknya sangat membantu ya
    perkenalkan min, toko velg mobil di Tangerang yang menjual berbagai macam jenis velg untuk modifikasi mobil anda agar terlihat lebih keren

    BalasHapus

Random Post

Back to top

Sugeng

Selamat
Hari

Have
a nice day

~mars~